Pembuatan Film “3 Nafas Likas” Terus Berlangsung

djamin ginting 3

alexander firdaustALEXANDER FIRDAUST. MEDAN. “Pembuatan film “3 Nafas Likas” terus berlangsung untuk mengejar rencana tayang di seluruh bioskop di Indonesia September 2014 ini,” demikian dikatakan oleh sutradara Rako Prijanto kepada wartawan.

Film ini bercerita tentang kisah nyata seorang tokoh perempuan bernama Likas Tarigan, istri tokoh pejuang Djamin Gintings, dengan latar beberapa periode waktu sejak era 1930an hingga 2000. “3 Nafas Likas” disutradarai oleh Rako Prijanto yang juga merupakan peraih sutradara terbaik Piala Citra 2013 dan sukses menjadi sutradara film “Sang Kiai” dan “Ungi Violet, serta “D’Bijis”.

Syuting film “3 Nafas Likas” berlokasi di beberapa tempat di Taneh Karo dan tempat-tempat lain di Sumatera Utara, Jakarta dan Kanada. Dalam film ini didaulat artis kenamaan Atiqah Hasiholan yang berperan sebagai Likas Tarigan, dan Vino G Bastian sebagai sosok tokoh pejuang dari Sumatera Utara, Djamin Gintings.

Untuk dapat berakting secara total dalam film ini, termasuk agar dapat berpenampilan mirip dengan tokoh Djamin Gintings, Vino mengaku harus mempelajari terlebih dahulu adat dan budaya Karo.

“Saya harus mempelajari adat dan budaya Karo, serta aksen bahasanya agar bisa menghayati peran sebagai Djamin Gintings, salah satu tokoh yang sangat dikenal di Sumatera Utara,” ujar Vino beberapa waktu yang lalu.

Sementara Atiqah Hasiholan mengaku sempat menemui sosok Likas yang hingga saat ini masih hidup, Hal init dilakukannya untuk mendapatkan “soul” ketika memerankan sosok perempuan pendamping tokoh pejuang kemerdekaan ini.

“Ibu Likas banyak bercerita soal kebiasaannya, termasuk bagaimana sosok Djamin Gintings di mata isterinya,” ungkap Atiqah.

Rako Prijanto mengaku efek audio visual peperangan dalam film ini akan dibuat benar-benar sefantastis mungkin agar dapat membawa penonton hanyut dalam suasana perang kala itu.

“Untuk film ini, saya memberikan dedikasi penuh dalam menghadirkan nuanasa nyata dengan harapan nantinya penonton akan puas, ” ungkap Rako Prijanto.

One thought on “Pembuatan Film “3 Nafas Likas” Terus Berlangsung

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.