Bandar Sabu Rantau Prapat Diringkus

IMANUEL SITEPU | RANTAU PRAPAT (Labuhanbatu) | Seorang bandar narkotika jenis sabu-sabu, Muhammad Azmi Panjaitan Alias Ami (21) berhasil diringkus oleh Satnarkoba Polres Labuhanbatu [Sabtu 30/7]. Tersangka adalah warga Jl. Pasar Lama Kelurahan Bakaran Batu Keamatan (Kecamatan Rantau Selatan, Kabupaten Labuhanbatu).

Ami ditangkap bersama seorang rekannya Rahmat Doni alias Mamat ( 24), warga Jl. Tualang, Kelurahan Bakaran Batu (Kecamatan Rantau Selatan).

Dari kedua tersangka ditemukan barang bukti sabu sebanyak 26 plastik klip siap edar. Kini keduanya berikut barang bukti masih diamankan di sel tahanan Satnarkoba Polres Labuhanbatu guna keperluan penyidikan dan penyelidikan lebih lanjut.

Kdeua tersangka bakal dijerat dengan Pasal 114 ayat (1) Sub 112 ayat (1) UU RI NO 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika dengan ancaman hukuman maksimal 20 Tahun Penjara. Kapolres Labuhanbatu (AKBP Anhar Arlia Rangkuti SIK) melalui Kasat Narkoba (AKP Martualesi Sitepu SH MH) kepada SORA SIRULO mengatakan [Kamis 4/8], kedua tersangka berhasil ditangkap berkat adanya pengaduan masyarakat (Dumas).

Menurut Dumas, Jl. Adam Malik (Rantau Selatan) kerap dijadikan tempat transaksi narkoba. Mendapat informasi dari masyarakat, Team 1 yang dipimpin oleh Kanit Idik1 (Iptu Eko Sanjaya SH) bersama Aiptu Jekson Situmeang langsung melakukan penyelidikan.

Sekira Pukul 18:00 Wib, team melihat kedua tersangka dengan gerak gerik mencurigakan. Ketika dilakukan penggeledahan, dari dalam kantong celana tersangka Azmi ditemukan 1 bungkus plastik klip besar berisikan 10 bungkus plastik klip sabu.

“Saat bersaman ditemukan 1 bungkus rokok berisi 2 bungkus plastik klip besar, 16 plastik klip berisi sabu yang dijatuhkan oleh tersangka RD alias Mamat,” beber AKP Martualesi Sitepu.

Dijelaskan oleh AKP Martualesi Sitepu, dari keterangan tersangka Mamat, barang terlarang tersebut ia peroleh dari tersangka Azmi. Sementara menurut Azmi, narkotika jenis sabu tersebut ia dapatkan dari seseorang berinisial Y di Jl. Kampung Baru. Y sudah ditetapkan sebagai DPO dan masih dalam pencarian.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.