BANTU MASYARAKAT RENTAN TERDAMPAK COVID-19 — FARPOINT Distribusikan Lebih dari 2.500 Paket Sembako

Bersama Food Bank of Indonesia (FOI), FARPOINT salurkan sembako di Jakarta hingga Bogor untuk membantu pemenuhan kebutuhan pangan bagi masyarakat yang terdampak terutama kepada kelompok lansia, keluarga dengan ekonomi lemah dan pekerja informal.

VIVI E. TARIGAN. JAKARTA — Pandemi COVID-19 yang melanda hampir seluruh belahan dunia juga membawa dampak ke seluruh lapisan masyarakat. Tidak hanya pengusaha dan pekerja. Mereka yang termasuk masyarakat rentan di Indonesia seperti Lansia dan keluarga yang lemah secara ekonomi, serta pekerja informal yang terkena imbas PHK.

Kini menjadi semakin sulit mendapatkan pangan yang layak akibat pembatasan sosial yang harus dijalankan demi menekan penyebaran wabah ini.

Namun, di tengah masa-masa sulit ini, justru menjadi harapan bagi seluruh lapisan masyarakat untuk peduli dan berbagi. Bersama membahu membantu tetangga terdekatnya.

FARPOINT, pengembang real estate yang memiliki dan mengelola beberapa proyek hunian, perkantoran dan ritel terpanggil untuk mengambil tanggung jawab bersama-sama dengan pemerintah. Untuk mendukung pemenuhan makanan lewat lebih dari 2.500 sembako sebagai kebutuhan dasar masyarakat sekitar yang membutuhkan di masa wabah ini.

Lewat Food Bank of Indonesia (FOI) yang menjembatani penyaluran bantuan, sebanyak 2.000 sembako dibagikan [sejak Jumat 15/5] kepada masyarakat rentan di Kecamatan Kuningan dan Kecamatan Pancoran, serta pekerja outsource dan frontliners yang mendukung operasional gedung.

“Di balik kesulitan yang terjadi di tengah puncak pandemi di Indonesia saat ini, kami percaya inilah kesempatan untuk kita semua (bangsa Indonesia) untuk terus berdoa, memiliki harapan dan melakukan hal-hal positif. Dan kita lihat, dukungan pemenuhan kebutuhan makanan adalah yang paling dibutuhkan saat ini. Terutama bagi para lansia, keluarga rentan, dan pekerja informal yang terkena imbas hingga terpaksa kehilangan penghasilan,” ujar Widijanto, Chief Operating Officer FARPOINT.

Hal ini dibenarkan oleh Hendro Utomo, Pendiri FOI yang hadir untuk membantu mengatasi kesenjangan pangan di Indonesia.

“Masyarakat rentan yang sudah Lansia umumnya tidak memiliki penghasilan. Dan anak-anak sangat bergantung kepada orangtua yang mencari penghasilan dalam pemenuhan makanan untuk daya tahan tubuhnya. Di sinilah peran masyarakat untuk ikut membantu mereka yang membutuhkan, terutama di masa krisis pandemi ini.”

Hendro menjelaskan, FOI bekerja sama dengan Pemprov DKI Jakarta untuk memastikan bantuan yang disalurkan dari korporasi maupun individu, tidak over lapping dan tepat sasaran kepada mereka yang betul-betul membutuhkan saat ini.

Perusahaan juga berkoordinasi dengan RT setempat di sekitar lokasi proyek perumahan yang sedang dibangun di Kecamatan Parung Panjang, Bogor, dengan menyalurkan bantuan bahan makanan beras kepada 875 kepala keluarga.

Lewat Sembako, tersirat pesan agar masyarakat Indonesia tetap semangat dan jangan menyerah.

“Kami percaya, masyarakat Jakarta dan Indonesia bisa melalui pandemi ini bersama. Dan keadaan ini memberikan kesempatan kepada kita untuk membuat hubungan kekeluargaan menjadi lebih erat. Tetap #dirumahaja dan kita bantu Indonesia bebas dari corona,” pungkas Widijanto.

Tentang FARPOINT

FARPOINT adalah developer real estat Indonesia yang menghadirkan dan mengelola properti dengan standar dan desain berkualitas tinggi. FARPOINT merupakan anak perusahaan yang dimiliki sepenuhnya oleh Gunung Sewu Group, sebuah grup bisnis yang telah mapan dan dihormati di Indonesia.

Dengan visi “Menjadi perusahaan real estat yang terpercaya dengan karyawan yang sepenuh hati menghasilkan produk inovatif dan pengalaman berkualitas, menciptakan nilai bagi para stakeholder-nya,” FARPOINT didukung oleh lebih dari 30 tahun pengalaman dalam pengembangan dan manajemen aset properti residensial, komersial, hospitality dan ritel.

Kenali FARPOINT lebih jauh dengan mengunjungi website kami di www.farpoint.co.id.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.