Kolom Acha Wahyudi: 8 RIBU TUHAN

Setelah membaca postingan mas Nurseto Ardiputranto mengenai Ritual Suci Simpanse, harusnya kita mengucapkan syukur bahwa sebagian besar tuhan yang pernah disembah sepanjang perjalanan evolusi kognitif manusia telah mati, ga sanggup eksis lagi.

Gimana kalau engga coba?

Setiap tuhan menciptakan agama. Setiap agama mesti punya hari libur. Katakanlah sedikitnya ada 8000 tuhan, agar masing-masing agama mendapat jatah hari libur. Maka minimal manusia harus pindah ke Saturnus. Di sana ada 10.759,22 hari dalam setahun, baru cukup!

Itupun belum termasuk tuhan-tuhan yang disembah sepupu manusia lainnya.

Bila Simpanse yang saat ini baru mencapai level religiusitas 1 saja menyembah tuhan-tuhan dan ritual yang berbeda, bagaimana saat primata itu mencapai religiusitas level 5 seperti manusia saat ini? Belum lagi tuhan-tuhan yang disembah oleh Gorilla, Bonobo, Beruk Pantat Merah, Orang Utan, Siamang, dkk…

Dunia akan penuh sesak dengan tuhan-tuhan yang bersliweran, itupun kalau mereka ga baperan dan demen perang seperti Odin dan Thor! atau yang seneng ngadu domba, seperti Si Anu memprovokasi Si Ono untuk menyerang Si Ini, memperebutkan Si Ani!

Peace

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.