Gemanya erupsi Gunung Sinabung memang tenggelam dibandingkan dengan berita-berita tentang Rohingnya. Media SoraSirulo saya lihat yang mencoba memberitakan ini ke tingkat Nasional dengan share link berita-berita Sinabung di group-group facebook skala nasional yang bisa dibaca oleh member yang tersebar di seluruh Indonesia dan luar negeri dari berbagai latar belakang.Share link berita-berita Sinabung oleh fb Tabloid Sora Sirulo di group FB Jokowi Presidenku, misalnya.Ada juga gerakan Save Tanah Karo yang diprakarsai oleh lulusan salah satu perguruan tinggi yang terpanggil untuk tanah kelahirannya. Saya sendiri sampai saat ini belum punya ide mau berbuat apa, walaupun aku sadar rasa prihatin saja tidaklah cukup.Doa, selain gratis, memang langkah pertama yang bisa dilakukan untuk mencoba mengatasi keterbatasan sebagai manusia. Semoga Tanah Karo bisa tabah melalui cobaan ini, dan kelak akan datang kelimpahan kebaikan untuk Tanah Karo.Salam SEMANGAT untuk Tanah Karo. Post navigationWarga Surbakti Tuntut Sarana Air dan Jalan ke DPRD BNN Karo adakan Diskusi dan Sosialisasi Anti Narkoba