Kolom Panji Asmoro: KUTIPAN DARI NEIL DE GRASSE TYSON (ASTROFISIKAWAN)

– Mungkin alien telah melihat Bumi dan memutuskan tidak ada tanda-tanda kehidupan cerdas di sini.

– Orang-orang bodoh adalah orang-orang yang tidak suka penasaran. Mereka tidak suka bertanya dan mau menerima mentah-mentah apa yang disajikan kepadanya, oleh karena itu mereka tetap tidak pernah mengerti apapun sepanjang hidup mereka.

– Anak-anak terlahir penasaran tentang dunia. Apa yang terutama dilakukan orangtua mereka sering tanpa disadari menghalangi keingintahuan anak-anak itu sendiri setelah mereka dewasa.

– Bahkan dengan semua perkembangan peradaban dan penemuan teknologi yang membuat kehidupan modern menjadi jauh lebih mudah daripada sebelumnya, hanya dibutuhkan satu bencana alam besar untuk menghapus semua itu. Harusnya ini mengingatkan kita bahwa, di sini di Bumi, kita masih berada dalam belas kasihan alam.

– Pikiran yang rasional tidak pernah mendorong orang menjadi emosi. Emosi justru paling sering dialami oleh orang-orang yang bertahan dengan pikiran irasionalnya.

– Kenapa banyak orang dengan mudah percaya omong kosong? Karena mereka tidak mau membuka diri, tidak suka belajar, jarang membaca, serta enggan bergaul dengan orang-orang cerdas.

– Manusia menjadi lebih baik karena pengetahuan, bukan karena ketidaktahuan.







Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.