Kolom Telah Purba: KAU BUKAN HABIB !!!

Pondok Pesantren Pabelan. Foto: SKDN.



Penulis

Saya sebagai umat muslim memang sudah lama melihat bahwasanya Rizieq ini tak pantas disebut Habib. Di seluruh pondok pesantren yang saya kenal seperti Gontor Darrusalam dari 1 sampai dengan terakhir, yang tersebar di Jawa Magelang, Ponorogo, Kediri, Rogojampi Banyuwangi, bahkan Aceh dan Sulawesi, juga Lirboyo Kediri, Tebu Ireng Jombang, Langitan di Babat/ Tuban, Al Amin di Prenduan Madura, bahkan di Padang Panjang dan Purba Tua di Tapsel (yang terkenal dengan kajian kitab kuningnya). Istilah habib tidaklah populer di sini semua.


Mereka yang di pesantren cuma kenal istilah USTADZ dan KYAI.

Saya pernah ngobrol-ngobrol dengan pimpinan Pondok Pesantren Gontor yakni Pak Syukri Zarkasyi di rumahnya di Ponorogo sana. Oh, orangnya sangat enak dan sejuk. Saya membayangkan, jika lembaga pendidikan sebesar Gontor punya pimpinan kayak si Rizieq, wah… pastilah Indonesia Raya ini akan ribut terus.

Eh sahabatku semua, tahukah anda bahwa di Pulau Madura yang mayoritas Islam masih ada gereja di tiap kota kabupatennya dan tak ada ribut? Cuma di sekitar daerah seputaran Ampel Surabaya dan Empang di Bogor dan Juga Tanah Abang Jakarta dan sekitarnya serta Ciawi Bogor istilah itu suka dipakai.

Asal turunan Timur Tengah disebut Habib.

Anda bisa dengarkan ceramah Mama Dedeh di TV swasta… tak pernah menjelek-jelekkan siapapun. Beda siang malam dengan Lubis Karbitan Rizieq ini.




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.