Komando Ginting (Penjabat Kades Kwala Dekah) Siap Dukung Proyek Waduk Simeimei

IMANUEL SITEPU. BIRU-BIRU. Komando Ginting selaku Kaur Pemerintahan Desa Kwala Dekah dilantik sebagai Pejabat Kepala Desa Kwala Dekah (Kecamatan Biru-biru) bertempat di Aula Kantor Camat Biru-biru.[Selasa 19/3].


Menurut Camat Biru-biru drs. Antonius Pangaribuan ketika dikomfirmasi Sora sirulo sebelum acara pelantikan digelar, penjabat Kepala Desa Kwala Dekah diemban oleh Jamin Ginting. Karena beliau telah meninggal dunia, sementara waktu digantikan oleh staf Kantor Camat Biru-biru, Dasar Tarigan. Namun, atas usulan masyarakat Desa Kwala Dekah, jabatan itu didefenitifkan kepada Kaur Pemerintahan Desa Kwala Dekah, Komando Ginting. 

“Hal tersebut telah sesuai dengan  SK Bupati Deliserdang No.173 Tahun 2013 tertanggal 15 Pebruari  2013 tentang pengangkatan penjabat Kepala Desa Kwala Dekah,”,kata Camat.

Sementara dalam kata sambutanya, drs. Antonius Pangaribuan mengingatkan amanah yang diemban oleh Komado Ginting hendaknya dilaksanakan dengan penuh tanggungjawab, terutama dapat mengayomi seluruh warga masyarakatnya.  Oleh karena itu, amanah itu mesti dapat dilaksanakan sehingga desa lebih maju sekaligus dapat memberikan warna tersendiri bagi masyarakat. Apa lagi, di Desa Kwala Dekah bakal dibangun Mega Proyek Waduk Simemei, kata Camat.

“Peran kepala desa dan masyarakat sangat diperlukan dalam pembangunan proyek tersebut. Karena masyarakat Desa Kwala Dekah langsung bersentuhan dengan lokasi proyek,” tutur camat.

Komando Ginting ketika dikomfirmasi mengaku mendukung sepenuhnya pelaksanaan proyek Waduk Semeimei yang bakal direalisasikan dalam waktu dekat.

“Selaku kepala desa, saya siap mendukung seluruh kinerja pemerintah Kabupaten Deliserdang untuk melayani dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, sesuai sumpah janji yang telah saya terima,” ujar Komando Ginting.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.