IMANUEL SITEPU. BIRU-BIRU. Sedikitnya 5 orang komplotan rampok bersenjata api jenis FN menggasak Mobil L 300 BK BK 9851 CJ bermuatan 700 ekor ayam potong milik PT Leong ketika melintas di Dusun Namo Pecawir, Desa Namo Suro Baru (Kecamatan Biru-Biru) [Kamis 21/3 sekira Pkl. 23.30 wib].
Salah seorang diantara pelaku langsung menguasai mobil dan membawa kabur mobil L 300 berisi ayam potong. Sementara, ketiga korban yang berada dalam mobil Avanza dalam posisi mulut dilakban dibawa ke daerah tanah garapan kebun Patumbak. Di tengah jalan,ketiga korban dipaksa menyerahkan harta benda mereka seperti dompet dan HP. Setelah berhasil melucuti semua harta benda mereka, ketiganya diturunkan di tempat sunyi di bawah kebun ubi milik warga.
Setelah pelaku pergi,dalam posisi tangan terikat dan mata tertutup, ketiga korban kemudian meminta tolong kepada warga sekitar. Oleh warga, korban selanjutnya diarahkan membuat laporan ke Mapolsek Biru-biru.
Suwardima sang supir Mobil L 300 ketika diwawancarai Sora sirulo mengatakan: “Kejadianya sangat cepat, bang. Kami langsung dipepet mobil pribadi warna hitam. Lalu ditodong senjata api Jenis FN. Sebelum mataku ditutup, aku masih sempat melihat plat mobil prampok itu. BK-nya 1819. Tapi aku lupa seri dan jenisnya, antara Avanza atau Xenia,” ujar Suwardiman.
Kapolsek Biru-biru AKP Mulyadi melalui Kanit Reskrimnya Iptu S. Sembiring ketika dikomfirmasi Sora Sirulo membenarkanya. “Kita masih meminta keterangan ketiga korban. Sementara pelaku masih dalam pengejaran,” ujarnya.