Sampah Karo Mulai Dibersihkan

Mata Air Bermunculan di Karo Gugungkena ukurNGGUNTUR PURBA. KABANJAHE. Puluhan truk pengangkat sampah dan alat berat dari Dinas PU Kabupaten Karo diterjunkan untuk membersihkan tempat-tempat yang beberapa hari terakhir ini ditimbuni oleh sampah yang sempat meresahkan masyarakat sekitar maupun orang-orang yang melintas dari dan ke tempat-tempat di luar Kabupaten Karo.

Pengangkutan sampah ini dipimpin langsung oleh Bupati Karo (Kena Ukur Surbakti) didampingi oleh Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan (Mesti Bangun), Kepala Dina Pekerjaan Umum (Chandra Tarigan), Kepala Dinas Perhubungan (Lesta Karo-karo), dan Kakan Satpol PP (Edi Katana). Dimulai sejak Selasa [13/5] hingga Rabu [14/5] kemarin.

Tumpukan sampah yang terbanyak terdapat di sepanjang Jl. Jamin Ginting, Berastagi, dan Pusat Pasar Kabanjahe Jl. Kpt. Bangsi Sembiring yang berdekatan dengan pasar tradisional.

Di Pusat Pasar Kabanjahe, Bupati Karo mengatakan kepada sejumlah wartawan, kegiatan yang dilakukannya bersama sejumlah jajaran Pemkab Karo adalah karena Dinas Kebersihan tidak dapat mengangkat tumpukan sampah di inti-inti Kota Kabanjahe maupun Berastagi.

“Kita mengambil inisiatif agar masyarakat jangan menyalahkan legislatif maupun exsekutif,” kata Kena Ukur.

Ditambahkannya lagi, kiranya DPRD Kabupaten Karo dapat bekerjasama dengan Pemkab Karo agar sama-sama mmbangun Kabuapten serta mensejahterakan masyarakatnya.

Dalam wwancara tersebut, Bupati Karo mengatakan bahwa Efendi Sinukaban seperti tidak mengerti apa-apa.

“Kita bicara masalah APBD, dia bilang bupati sudah tidak diakui, Berarti Efendi Sinukaban tidak layak lagi menjadi Ketua DPRD. Dia bekerja untuk kelompok. Bukan untuk rakyat. Contohnya, inilah,” papar Kena Ukur.

Dikatakannya lagi, pembersihan sampah bukan hanya di Pusat Pasar Kabanjahe tetapi di seluruh Kabupaten Karo akan diangkut dan dibuang ke TPA. Begitu juga dengan sampah yang di depan Kantor DPRD Kabupaten Karo, disebutnya yang salah bukan Kantor DPRD tetapi Efendi Sinukaban tidak berkemampuan sebagai Ketua DPRD.

“Kalau dia memakzulkan bupati, sampai sekarang dia lari-lari ke Jakarta sana. Pekerjaan untuk Kabupaten Karo dia tinggalkan. Dia tak layak menjadi Ketua DPRD,” ucapnya lagi.

Melalui Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan, bupati menganjurkan agar mengangkut seluruh sampah yang ada di seputaran Kabupaten Karo.

“Mengenai gaji honorer yang belum terbayar, akan dilunasi,” terangnya.

One thought on “Sampah Karo Mulai Dibersihkan

  1. “Bupati Karo mengatakan kepada sejumlah wartawan, kegiatan yang dilakukannya bersama sejumlah jajaran Pemkab Karo adalah karena Dinas Kebersihan tidak dapat mengangkat tumpukan sampah di inti-inti Kota Kabanjahe maupun Berastagi.”
    Dinas kebersihan tidak dapat mengangkat tumpukan sampah, lantas sampah diangkat oleh Bupati didampingi pula oleh kepala dinas kebersihan. Bagaimana ini ceritanya pak bupati? Kok bisa didampingi oleh orang yang tak mampu melaksanakan tugasnya?

    “Efendi Sinukaban tidak berkemampuan sebagai Ketua DPRD, taka layak jadi ketua DPRD” kata Bupati.
    Bupati sudah menunjukkan kemampuannya memang, angkat sampah. Ketua DPRD belum menunjukkan kemampuannya, termasuk melengserkan bupati belum berhasil.

    Ayo Pak ketua DPRD, tunjukkan kemampuanmu kepada rakyat Karo. Tunjukkan kalau kalian semua dedikasi untuk perubahan dan kemajuan Karo dan daerahnya. Ini sampah sidah ‘diangkat’. Bagus.

    Selanjutnya yang paling dekat ialah penampungan permanent bagi pengungsi Sinabung seperti yang sudah dijanjikan. Pengungsi sendiri tentu tak bisa melaksanakan ini. Tunjukkan kemampuan disini!

    MUG

Leave a Reply to MUG Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.