Selamat Hampir Tak Selamat Ditimpa Pohon Saat Mancing

selamat
Selamat saat dirawat di RSU Mitra Sejati

Supir KPUM 23 Sukses Perawani Pacar di Malam Tahun BaruIMANUEL SITEPU. MEDAN JOHOR. Angin kencang disertai hujan lebat yang terjadi di Medan Johor dan Delitua [Minggu 26/7: Siang] hampir merenggut nyawa Pak Selamat (67) warga Jl. Sederhana No.12 Kelurahan Teladan Barat (Medan Kota).

Pak Selamat mengalami pendarahan pada bagian kepala akibat tertimpa dahan kayu. Untung saja nyawa Pak Selamat masih bisa diselamatkan oleh warga. Pria bertubuh kurus ini selanjutnya dibawa ke RSU Mitra Sejati.

Cerita Pak Selamat saat diwawancarai oleh Sora Sirulo, peristiwa yang menimpanya terjadi dia memancing di sebuah kolam pancing di Jl. Karya Jaya (Medan Johor) [Minggu 26/7: sekira 13.00 wib]. Tiba-tiba saja angin kencang disertai hujan lebat menerpa. Kepalang sudah tanggung memancing, Pak Selamat meneruskan keasyikannya memancing sambil berteduh di dalam gubuk yang disediakan pengusaha.

Mirisnya, kata Pak Selamat, tiba-tiba saja sebuah kayu pelindung tumbang dan menerpa gubuk tempatnya berteduh. Akibatnya, gubuk yang ditempati Pak Selamat roboh ditutupi daun dan dahan kayu yang tumbang.

Beberapa warga yang melihat Pak Selamat terjebak di dalam gubuk, langsung memberi pertolongan. Selanjutnya, Pak Selamat dibawa ke RSU Mitra Sejati untuk mendapat pertolonan medis.

“Untung saja yang menimpa gubuk tempatku berteduh cuma dahan kayu itu. Kalau sempat terkena dahan besarnya, matilah aku,” kata Pak Selamat saat ditemui di RSU Mitra Sejati [Senin 27/7].


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.