Sirulo TV: BANJIR LAHAR DINGIN GUNUNG SINABUNG (Dataran Tinggi Karo)

EMMY F. PURBA. TIGANDERKET (Karo). Kemarin [Senin 20/8], hujan deras mengguyur Desa Sukatendel (Kecamatan Tiganderket, Kabupaten Karo) dan sekitarnya [Sekitar Pukul 19.00 WIB] sehingga menyebabkan terjadinya banjir lahar dingin di daerah itu.

Kontributor Sora Sirulo, Pelin Depari, melaporkan bahwa hujan ini menyebabkan lahar dingin Gunung Sinabung turun ke pemukiman warga Desa Sukatendel.

Sebagaimana Pelin Depari mengamatinya, lahar dingin yang mengalir dari punggung Gunung Sinabung menerpa lahan-lahan pertanian arga. “Ada puluhan hektar lahan pertanian warga yang dirusak oleh banjir lahar dingin ini,” kata Pelin kepada SORA SIRULO lewat WA saat dia mengirimkan video rekamannya di bawah ini.

Lahan padi sawah yang ditenggelamkan lahar dingin. Foto latar depan adalah kontributor SORA SIRULO Pelin Depari.

 

Kebun jagung warga yang ditumbangkan oleh oleh lahar dingin Sinabung.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.