Oleh NURMITARIA GINTING (Berastagi)
Saya staff Kantor Camat Merdeka (Kabupaten Karo) melakukan pendampingan anak-anak yang terdampak stunting di Desa Semangat Gunung (Kecamatan Merdeka). Tujuan pendampingan ini adalah menggiatkan para orangtua dari anak-anak yang terpapar stunting supaya anak-anak tersebut rutin setiap bulannya mendapatkan perawatan dari instansi kesehatan dengan melakukan penambahan asupan gizi serta imunisasi yang dibutuhkannya.
Saya selaku wali stunting berkewajiban terus memantau tumbuh kembang Balita sampai mereka memenuhi standar tumbu kembang anak-anak pada umumnya menurut surat edaran Pemerintah Republik Indonesia.
Standar yang penting saya pantau adalah berat dan tinggi badan yang proporsional anak Balita sesuai usianya. Pada dasarnya seorang abdi negara sudah berkewajiban melayani masyarakat menuju sejahtera. Oleh karena itu, sayapun melaksanakan tugas sebagai abdi negara semaksimal mungkin dengan dedikasi yang tinggi.
Jika ada anak Balita yang tidak hadir pada saat Posyandu terutama bagi Balita yang terpapar stunting, saya akan menjemput mereka ke rumahnya masing-masing dan membawanya ke lokasi Posyandu, agar si Balita tetap mendapatkan perawatan dan tambahan asupan gizi serta imunisasi yang dibutuhkan.
Demikianlah sedikit keterangan dari saya sebagai seorang ASN di Kantor Camat Merdeka. Terimakasih.