Tae kwon Do Ready Club Karo Sukses Ikuti Yuti Pro Internasional di Yogyakarta

bernard pangariabunBERNARD PANGARIBUAN. KABANJAHE. Para atlet, pelatih dan pengurus Tae Kwon Do Ready Club (Kabanjahe) bersyukur kepada Tuhan atas suksesnya club ini mengikuti turnamen internasional Yuti Pro di Yogyakarta. Di turnamen yang diikuti 23 negara ini [28-30/6]  Ready Club mengirim 7 atlet dan berhasil meraih 5 medali.

“Kita selalu tanamkan kepada seluruh atlet dan jajaran Ready Club untuk tetap bersyukur, rendah hati dan bertaqwa dalam menggapai prestasi di setiap turnamen. Ini terutama sekali kita tekankan dalam menghadapi setiap event dan khususnya dalam latihan rutin,” ujar Ketua Ready Club Tanah Karo, Brigadir Septa Purba melalui sekretaris Jupiter Purba didampingi pelatih Rezeki Gurusinga (Dan 5) dan Dinasty Ginting (Dan 3) serta pembina Jimbo Purba kepada wartawan di Sekretariat Jl. Jamin Ginting 12 A Kabanjahe.

Lanjut Jupiter yang merangkap Pelatih Dan 1 ini, prestasi yang diraih adalah berkat kerja keras para anak asuh dalam berlatih.

“Disiplin yang tinggi dan kontinuitas latihan serta memegang teguh petunjuk pelatih sangat penting untuk pencapaian prestasi. Suatu kehormatan bagi Ready Club dan warga  Karo dapat mengikuti event ini dan mendapatkan kesempatan menjajal kemampuan dengan atlet luar negeri,” kata Jupiter.

Jupiter tak lupa berpesan berpesan agar para atlet terus berlatih dan menimba ketrampilan dan kemampuan diri dalam meraih prestasi tingkat provinsi, nasional dan go internasional. Dia juga mengucapkan terima kasih atas perhatian Pembina DR Bangkit Sitepu, Ketua Yuti Pro Tanah Karo drs. Joy Harlim Nonink Sinuhaji dan para orangtua yang memberi kepercayaan kepada Ready Club membina karakter diri anak-anak sebagai generasi muda penerus Bangsa Indonesia. Dia juga berterimakaish kepada Pemkab Karo yang telah memberikan pembinaan selama ini dan kiranya dapat lebih ditingkatkan dalam mendukung pembangunan Bangsa Indonesia secara murni dan konsekwen bebas dari kenakalan remaja, bebas narkoba, miras, tawuran, judi, balapan liar dan genk jahat.

“Kita menuju mewujudkan generasi muda yang handal, sehat, semangat, beriman taqwa kepada Tuhan, rajin dan disiplin serta hormat beretika,” ujarnya.

Bagi orangtua yang hendak menitipkan anak-anaknya dalam latihan cabang olahraga bela diri ini dapat menghubungi sekretariat Ready Club Tanah Karo di Jl. Rakoetta Brahmana no.180 Kabanjahe atau Kede kopi Ready Jl. Jamin Ginting No.12 Kabanjahe. Tempat latihan di Gedung Nasional Jl. Pahlawan No.11 Kabanjahe pada hari Senin dan Kamis mulai Pkl. 16-18.00 wib.

Para atlet duta Karo yang mengikuti turnamen Yuti Pro adalah Seven Octaviani kelas Under 33 kg meraih medali Emas, Frananta kelas Under 80 kg, Dian Nova U 73 kg, Rini Annisyah Over 57 kg dan Erick Efranata U 37 kg masing-masing meraih medali Perunggu. Selanjutnya Boy Kinata Tarigan U 74 kg dan Purnama U 53 kg belum beruntung.

One thought on “Tae kwon Do Ready Club Karo Sukses Ikuti Yuti Pro Internasional di Yogyakarta

  1. Prestasi dan kegemaran orang Karo menekuni beladiri sdh tak diragukan. Trend di dunia sekarang adalah menekuni MMA (mixed martial arts) atau beladiri campuran yang dijadikan profesi yang membanggakan sekaligus menghasilkan uang. Misalnya, seorang taekwondoin (striking, menyerang)bisa ambil beladiri lain yang jago utk ground fighting (defending) spt judo, jiujitsu, aikido atau gulat. Kalau digabung jadi cukup lengkap sbg modal jadi petarung. Utk orang Asia, petarung2 dari Philipina, Korea dan Jepang memiliki nama kelas dunia skrg ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.