BRANDY KAROSEKALI. MEDAN. Ajang olahraga SEA Games 2015 yang diadakan di Singapura telah dibuka sejak 5 Juni dan akan berakhir pada 16 Juni 2015. Dalam membela Indonesia, sebanyak 5 atlet asal Suku Karo turut serta pada kejuaraan tingkat Asia Tenggara ini.
Masing-masing kelima atlet tersebut adalah Eka Paksi Tarigan (Polo Air), Hendrik Tarigan (Sanda Wushu), Jaka Kurniawan Ginting (Billyard), Anthoni Sinisuka Ginting (Bulutangkis), dan Cristian Ronaldo Sitepu (Basket).
Pada hari ke 3 pagelaran SEA Games 2015 berlangsung, salah satu atlet berdarah Suku Karo telah menyumbangkan 1 medali perak untuk Indonesia, yakni Hendrik Tarigan melalui cabang olahraga Wushu di nomor Sanda 60 kg.
Berbekal pengalamannya dalam kejuaraan Wushu, Hendrik Tarigan sebelumnya telah diprediksi bakal meraih medali di cabang olahraga Wushu pada pegelaran SEA Games ini. Prediksi itu akhirnya menjadi kenyataan, pria Karo kelahiran Kabanjahe 8 Maret 1988 akhirnya sukses meraih medali perak.
Dari pengamatan Sora Sirulo di media sosial, tampak harapan besar dari masyarakat Karo agar atlet-atlet dari daerah Taneh Karo Simalem masih dapat berkiprah lebih jauh untuk menambah pundi-pundi medali bagi kontingen Indonesia di ajang Sea Games 2015. Semoga harapan tersebut kiranya dapat menjadi kenyataan…