Kolom Taufan Agung Ginting: ETIKA DAN MORAL ADALAH DASAR DARI HUKUM TERTULIS

.

Beberapa bulan lalu Paman Usman dipecat oleh MKMK sebagai ketua MK karena memutuskan perubahan konstitusi syarat usia jadi Capres/ Cawapres untuk memuluskan Gibran Rakabuming Raka melenggang jadi Cawapres. Kemaren, Ketua KPU (Hasyim Asy”ari_bersama 6 Komisioner KPU mendapat peringatan keras dan terakhir dari DKPP karena mengesahkan Gibran Rakabuming Raka menjadi Cawapres sebelum Peraturan KPU sebelumnya dicabut oleh KPU itu sendiri.

Mantan Ketua MK dan Komisioner KPU melanggar Kode etik karena lakukan pelanggaran berat.

Seruan para guru besar, para dosen dan alumni berbagai perguruan tinggi di Indonesia, tokoh-tokoh agama, dan budayawan akhir-akhir ini menyampaikan pesan moral buat para pemimpin di negeri ini. Mereka mengingatkan, demokrasi kita saat ini tidak baik-baik saja dan KKN merajalela.

Pemilu 14 Februari tinggal 9 hari lagi. Semoga saja semua pihak dan terkhusus para komisioner KPU dan komisioner Bawaslu dari pusat sampai ke daerah dapat mengedepankan etika, moral, peraturan dan perundang-undangan yang berlaku agar tercipta Pemilu 2024 yang benar-benar demokratis, riang gembira, aman dan damai.

Kita berharap jangan sampai Pemilu tahun ini jadi ternoda.

Kinerja yang profesional oleh para penyelenggara Pemilu dan pengawas Pemilu harus lebih baik dari sebelumnya. Mandiri tanpa tekanan pihak tertentu agar legitimasi proses dan hasil Pemilu tidak bermasalah di kemudian hari.

Kepada kita segenap Rakyat Indonesia, marilah kita sukseskan Pemilu dengan beramai-ramai kita datang ke TPS pada tanggal 14 Februari 2024. Tepat waktu untuk memberikan hak kedaulatan kita sebagai warga negara.

Memberikan suara pilihan kita kepada calon pemimpin kita, Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden RI yang paling layak dan terpercaya. Mwmiliki rekam jejak terbaik dan berpengalaman sebagai legislatif, eksekutif dan yudikatif serta memiliki gagasan dan 21 program kerja terbaik untuk Indonesia Unggul 2024 – 2029.

Selamat pagi dan selamat beraktivitas.

Salam Persatuan Indonesia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.