Kolom Ita Apulina Tarigan: BADMINTON DAN KARO BUKAN BATAK (KBB)

Ketika Leo Carnando/ Daniel Martin akhirnya memenangkan partai final putra atas ganda Denmark sontak semua penonton berdiri. Mengucapkan selamat dan menikmati pertandingan yang seru. Ketika berdiri bertepuk tangan, tiba-tiba seorang Bapak yang tadinya duduk di depan kami bilang: “Kalian orang Karo, ya?”

“Iya Pak, jawabku. Saya dengar tadi kalian berbahasa Karo, saya orang Tapanuli Tengah, Manullang,” katanya memperkenalkan diri.

Beru apa?” katanya lagi.

“Saya Tarigan, dia Ginting.”

“Ya, ya… saya tahu kalian orang Karo tidak mau dibilang Batak,” katanya serius.

“Terimakasih atas pengertiannya,” sambungku gembira.

Dan kamipun bertukar cerita tentang bulutangkis dan semoga bertemu lagi nanti di Indonesia Open.

“Saya gila bilutangkis dari kecil,” katanya.

“Kami juga,” kata si Beru Ginting.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.